LayananPolri.com – Barito Kuala – Seorang ibu mencoba untuk bunuh diri dengan meloncat dari Jembatan Rumpiang ke Sungai Barito, Kabupaten Barito Kuala (Batola), Kalimantan Selatan (Kalsel), Rabu (24/8/2022).
Melihat kejadian tersebut, dua Anggota Satlantas Polres Barito Kuala, yakni Aiptu Khoirudin dan Aipda Tri Junianto yang sedang melaksanakan giat rutin Patroli Lantas berusaha berkomunikasi dan menenangkan ibu tersebut.
Dalam suasana yang tegang, posisi perempuan tersebut sudah berada mengarah ke Sungai Barito dan siap untuk melompat, sehingga jadi perhatian warga yang melintas dan mengakibatkan kemacetan.
Baca Juga : Ratusan personel Polres Jakarta Barat amankan aksi buruh jakarta
Aiptu Khoirudin dan Aipda Tri Junianto terus berupaya berkomunikasi untuk menenangkan, seraya tangis ibu tersebut pecah seketika. Perlahan tapi pasti, salah satu dari mereka berhasil menggapai tangan wanita tersebut lalu membawanya menjauh dari lokasi kejadian.
“Betul kejadiannya sore tadi, yang bersangkutan sudah ditangani di Unit PPA (Pelayanan Perempuan dan Anak) Satreskrim Polres Batola untuk dilakukan konseling,” ucapnya Rabu (24/8/2022) malam.
“Dari hasil konseling, ibu tersebut merupakan warga Kecamatan Marabahan, Kabupaten Batola,” lanjutnya. Ia diduga mengalami depresi karena persoalan keluarga.
“Saat ini ibu tersebut sudah dikembalikan ke pihak keluarganya, saya apresiasi kesigapan dan keahlian dialogis kedua anggota Satlantas yang berhasil menyelamatkan ibu tersebut,” tutupnya.
Baca Juga : 1.117 Personel Gabungan Polri Bantu Penanganan Erupsi Gunung Semeru
Dapatkan informasi terupdate berita Layanan Polri setiap hari dari Layananpolri.com. Untuk kerjasama lainya bisa kontak email atau sosial media Layanan Polri lainya.